Drama Berpelukan Sampai Bikin Vlog Bersama, Tanda Apakah Ini? - FLP Blitar

Drama Berpelukan Sampai Bikin Vlog Bersama, Tanda Apakah Ini?

Bagikan

Ditulis oleh:
Ahmad Radhitya Alam
Pekerja Teks Komersial

Banyak sekali drama-drama yang terjadi sepanjang penyelenggaraan Asian Games tahun ini. Mulai dari pembukaan yang begitu menarik, sampai dengan terpampang nyatanya roti sobek Mas Jojo. Serta masih banyak lagi intrik-intrik yang menambah gimik event empat tahunan ini.

Namun momen yang paling membuat para warganet histeris adalah ketika Pak Joko dan Pak Bowo berpelukan. Momen yang sangat langka ini terkahir terjadi pada waktu Jokowi maju sebagai Calon Gubernur DKI Jakarta bersama Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok sebagai pendamping hidupnya. Saat itu, pasangan ini diusung oleh PDIP serta Gerindra yang notabene kepala sukunya adalah Prabowo.

Momen itu sepertinya sudah dilupakan para netijen khususnya para kawula muda. Karena ya memang politik kebencian telah disebar di mana-mana, sedang para kawula muda ini kekurangan asupan pengetahuan. Ya, di sini biar tak ingatkan kembali biar otaknya nggak melulu penuh permusuhan.

Nah, sekarang ini setelah enam tahun berlalu, setelah Jokowi jadi Presiden dan Ahok tak tahu rimbanya momen berpelukan Pak Joko dan Pak Bowo akhirnya kembali dapat kita tonton.

Momen tersebut terjadi secara mengejutkan ketika suhu politik sedang memanas. Namun seorang Hanifan Yunadi Kusumah yang tampil menjadi juara pencak silat dengan mengalahkan pesilat Vietnam, Nguyen Thai Linh dengan poin 3-2 pada kelas C putra 55-60 kg membuat mereka berdua berpelukan mesra.

Jokowi dan Prabowo sama-sama hadir untuk meyaksikan pertandingan pecak silat di Taman Mini Indonesia Indah pada Rabu, 29 Agustus 2018. Jokowi hadir sebagai Presiden Indonesia, sementara Prabowo hadir sebagai Ketua umum Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI).

Setelah menerima medali Hanifan langsung saja nimbrung ke tribun VIP yang di sana ada Wakil Presiden, Jusuf Kalla, Puan Maharani, dan tentunya Jokowi dan Prabowo. Tanpa pakai jaran goyang dahulu, Hanifan langsung salaman dengan Pak Joko dan Pak Bowo, lantas memeluk keduanya dengan bangga layaknya Teletubies. Refleks dengan pelukan Hanifan, Pak Joko dan Pak Bowo dengan sekejap mata langsung kruntel-kruntel.

Penonton bersorak-sorai dengan riuh. Ya pastinya lebih rame dari teriakan emak-emak pas lomba balap karung, lur. Mengingat bahwa momen ini sangat langka dan krusial bagi kelangsungan hidup bermasyarakat kita.

“Kalau sudah untuk bangsa dan negara kita semua bersatu tidak ada perbedaan,” kata Prabowo.

Tak cukup sampai di situ kehebohan kedekatan Jokowi dan Prabowo. Keepikan berlanjut ketika Jokowi dan Prabowo membuat vlog bersama setelah momen pengalungan medali atlet Wewey Wita.

Wewey Wita naik ke podium setelah mengalahkan pesilat asal Vietnam, Thi Them Tran dengan skor 5-0 pada pertandingan yang dihelat di Padepokan Pencak Silat, TMII, Jakarta.

Sesaat Jokowi mengarahkan kamera smartphone-nya, banyak yang mengira orang nomor satu di Indonesia itu hendak melakukan wefie bersama Wewey. Namun kalian salah sangka, lur. Jokowi ternyata sedang nge-vlog dan mempersilakan Wewey dan Prabowo yang kebetulan berada disampingnya untuk ikut berbicara di depan kamera smartphone.

Sontak hal itu membuat jagad dunia maya semakin menjadi-jadi. Tweet bertebaran kesana-kemari. Kicauan netijen tidak dapat tertahankan lagi.

Momen tersebut sungguh bagaikan oase di tengah kekeringan yang ada dalam gimik politik di negeri ini. Setelah ujaran kebencian serta tagar bertebaran, momen ini seakan menjadi penawar racun yang ampuh untuk mendinginkan suasana. Walau kalau dipikir-pikir momen ini hanya sekejap saja sih, lur.

Ya, melihat keberhasilan Asian Games tahun ini sepertinya tidak afdhol jika tidak menyebut nama keduanya. Jokowi yang membuat acara Opening Ceremony Asian Games menjadi heboh dengan video motornya, juga Prabowo sebagai Ketua IPSI (Ikatan Pencak Silat Indonesia) yang turut andil dalam membawa tim pencak silat Indonesia meraup kepingan medali.

Sepertinya memang olahraga dapat mempersatukan kita, lur. Apa tiap hari acaranya event olahraga terus ya, biar kita bisa melihat para pemimpin bangsa akur. Dan mungkin Jokowi dan Prabowo malah ikut juga pada perlombaan balap karung antar warga dalam memperingati tujuh belasan. Semoga kemesraan ini tidak cepat berlalu ya lur. Salam olahraga.

No comments:

Pages