Puisi-Puisi Hendra Burhanudin - FLP Blitar

Puisi-Puisi Hendra Burhanudin

Bagikan

Religi Senjata Umbar Janji

Banyak orang tawarkan jadi pemimpin
Janji-janji manis melangit melejit
Ragam topeng membungkus kebaikan
Aksesori simbol agama dibawa
Berlomba menebar kebaikan
Namun, target dan tujuan tersamarkan
Kata lillah terabaikan

Blusukan ke pesantren hingga kajian ilmu agama
Milyaran rupiah digelontorkan
Tak sedikit mau cium tangan
Bahkan muslimah bukan mahram

Didaulat sebagai imam salat
Tak lupa disorot lensa segala sisi
Seolah malaikat tak mampu mengawasi
Bacaannya teramat fasih katanya

Peci dan surban jadi simbol sakti
Menibobokkan jutaan pasang mata
Lebih dahsyat umrah ditunaikannya
Diviralkan ke penjuru mata angin

Padahal, kata dan topeng sering berujung kepalsuan
Ingin terperosok di lubang yang sama?
Ya Allah, kami berlindung dari pemimpin kekanak-kanakan dan pemimpin bodoh

Blitar, 14 Februari 2018
Inspirasi Majalah Suara Hidayatullah



Siapa Pemberi Rezeki?

Ku lihat mereka banting-tulang
Berangkat gelap pulang gelap
Berputar kencang mengepul harta

Salat sering telat
Tak sempat jama'ah
Tak sempat zikir
Tak sempat doa
Tak sempat silaturahim
Lupa dengan orang tua

Buru-buru ungkapnya
Takut telat
Takut kesiangan
Takut macet
Takut waktunya terkuras
Takut rezekinya dipatok ayam

Kenapa selalu ingat rezeki?
Tapi, lupa siapa pemberi rezeki

Mereka yang serba sederhana
Begitu nikmat berkumpul bersama keluarga
Berkah melimpah ruah
Tercurah kasih Rabani
Pejuang rida Illahi

Blitar 10 Desember 2017



Menanti Bung Karno dan Bung Hatta

Dalam ruang sempit kosong gelap
Melaju, melaju dan melaju

Barisan Pattimura terdepan
Tak pernah absen hari Jum'at
Tertegun layu menanti sahabat seperjuangan

Antasari menghampiri
Disusul Imam Bonjol
Mereka bertanya "Ke mana Bung Karno dan Bung Hatta?"

Bung Karno dan Bung Hatta tak pernah hadir hari Jum'at
Bung Karno dan Bung Hatta selalu aktif hari lain
Tapi bukan hari Jum'at
"Apa undangan tak sampai?"

Sultan Mahmud Badaruddin II dan Oto Iskandar Di Nata terkadang
Walau tak rutin hari Jum'at

Lalu, ke mana Bung Karno dan Bung Hatta?
Nippon sudah lama pergi

"Nanti, menanti kiamat!"
Teriak jemaah usai salat Jum'at

Blitar, 23 November 2017

No comments:

Pages