Rutinan Perdana Bersama Pramuda FLP Blitar - FLP Blitar

Rutinan Perdana Bersama Pramuda FLP Blitar

Bagikan

Ahad (8/01) kemarin, bertempat di koridor Perpustakaan Bung Karno, FLP Blitar mengadakan rutinan perdana dengan para anggota baru, yang disebut Pramuda. Awalnya, mereka mengisi formulir pendaftaran yang disediakan panitia pada acara launching antologi cerpen Jejak Jejak Kota Kecil. Setelah itu, kami para pengurus melakukan pemilahan dan menyalin nomor ponsel yang tercantum pada tiap formulir itu. Dan akhirnya, ada 20 orang yang hadir di Perpustakaan Bung Karno pada Ahad kemarin. Ke-20 orang ini berasal dari berbagai kalangan, diantaranya pelajar SMP dan SMA, mahasiswa, ada pula yang berprofesi sebagai guru.

Setelah para peserta mengisi daftar hadir, Kak Fahri mulai memberi penjelasan tentang perbedaan fiksi dan nonfiksi. Sejumlah peserta memang  belum mengetahui perbedaan antara fiksi dan nonfiksi, sehingga mereka bingung menentukan minat.

Acara belum berakhir, Setelah Kak Fahri, giliran Alfa Anisa yang mengambil alih. Para peserta diminta membuat tulisan tentang fenomena Om Telolet Om yang sedang booming itu. Tulisannya boleh dalam bentuk puisi, cerpen, atau opini singkat.

Mereka berhasil menyelesaikan tulisannya dalam waktu sepuluh menit. Ada beragam jenis tulisan yang dibuat, dan berikut ini adalah tiga diantaranya.




Om Telolet Om
Karya: Imro’atus Sa’adah

Langit gelap. Hening. Bahkan sepoi angin pun tak terdengar. Bergidik aku melewati jalan di tengah hutan ini. Tiba-tiba saja, rangkaian pikiran buruk menyergap kepalaku. Bagaimana jika ada yang merampokku? Mungkin beberapa hari kemudian baru ada yang menemukanku dengan luka-luka di sini.
Aku pun menyetir mobil dengan hati bergetar dan menoleh ke kanan-kiri. Mulutku tak berhenti merapal doa. Tiba-tiba saja, aku dikagetkan dengan enam pemuda berbaju hitam yang mencegatku di tengah jalan.
Aku harus berhenti atau menabrak mereka? Pilihan yang amat sulit. Akhirnya aku memilih berhenti.
Tok…tok…
Mereka mengetuk kaca mobilku. Hatiku bergetar hebat sambil membuka kaca mobilku sedikit.
“Om…” sapa pemuda itu. “Telolet, Om!” (*)

Hiburan Senja
Karya: Hendra Burhanudin

Bising, ramai panas
Bocah-bocah kecil di pinggir jalan
Tulisan-tulisan rupa sama
Dokumentasi pun tak lupa

Om, telolet Om!!!
Om, telolet Om!!!
Om, telolet Om!!!

Entah senja keberapa
Empang-empang sepanjang marga
Hiburan kecil bocah-bocah (*)

Om, Telolet Om
Karya: Agustin

Orang bilang kamu,
Manis

Tapi kamu juga
Egois. Terkadang kamu
Lucu.
Orang bilang kamu juga
Lugu.
Entah pagi atau sore, saat
Teringat bayangmu,

Orang bilang kamu
Manusia setengah dungu (*)


Itulah tiga diantara duapuluh tulisan karya para Pramuda FLP Blitar. Semoga semangat menulis kita tetap terjaga. (*)

13 Januari 2017
Adinda RD Kinasih

No comments:

Pages